Feng Shui Rumah 2018: Tips Feng Shui Rumah Lebih Hoki Tahun Anjing Tanah
|
Feng Shui Rumah 2018 dalam artikel ini akan menjelaskan bagaimana pengaturan Feng Shui tahunan untuk rumah / tempat usaha atau kantor maupun ruang pribadi Anda agar lebih harmonis untuk menghadapi tahun Anjing Tanah 2018. Pengaturan tahunan ini dapat dilakukan di ruangan di mana Anda menghabiskan waktu paling banyak dalam keseharian Anda.
Jika Anda hendak mengetahui Apa itu Feng Shui, cek artikel di link berikut:
http://fengshui.co.id/index.php/knowledge/what-is-feng-shui
Pengaturan Feng Shui Rumah 2018 ini tidak akan menganjurkan Anda untuk melakukan renovasi atau melakukan perombakan dari rumah hunian atau ruang usaha Anda yang akan menghabiskan banyak biaya dan waktu, namun lebih kepada penggunaan sektor bagus dalam rumah atau ruangan Anda dengan optimal, dalam aktivitas sehari-hari Anda.
Seperti halnya energi alam yang setiap tahun selalu berubah mengikuti siklus, begitu pula dengan energi Feng Shui dalam sebuah bangunan. Pengaturan Feng Shui tahunan akan berusaha mengharmoniskan keberadaan manusia dengan lingkungan di mana ia berada pada tahun tersebut. Dengan berada di tempat (sektor/area) yang tepat, pada tahun tersebut, diharapkan peruntungan bangunan akan meningkatkan peruntungan penghuninya, tidak hanya dalam hal kelancaran rezeki, tetapi juga keharmonisan dan kesehatan.
Untuk Feng Shui Rumah 2018 tahun Anjing Tanah, akan dibedakan dalam 2 bagian yaitu:
- Feng Shui Rumah 2018 untuk bangunan yang berada di Belahan Bumi Utara, yaitu jika rumah / kantor / tempat usaha Anda berada di daerah di atas garis ekuator. Misalnya: Benua Eropa, Amerika Utara, Afrika Utara, sebagian besar Asia seperti China, Korea, Taiwan, Singapura, Malaysia, Brunei Darussalam dan bagian utara dari Indonesia (Medan / Pekanbaru / Bengkalis / Bagan Siapi-api / Batam / Tanjung Pinang / Pontianak / Singkawang / Tarakan / Manado / Ternate), dll.
- Feng Shui Rumah 2018 untuk bangunan yang berada di Belahan Bumi Selatan, yaitu jika rumah / kantor / tempat usaha Anda berada di daerah di bawah garis ekuator. Misalnya: Australia, Selandia Baru, Amerika Selatan, Afrika Selatan, Bagian selatan Indonesia seperti Pulau Jawa – Jakarta / Tangerang Banten / Bogor / Depok Bandung / Semarang / Yogyakarta / Solo / Malang / Surabaya / Madura, Pulau Bali – Denpasar; Pulau Nusa Tenggara – Mataram / Lombok / Sumbawa; sebagian Pulau Sumatera – Padang / Jambi / Bengkulu / Palembang / Lampung / Bangka Belitung; sebagian pulau Kalimantan – Palangkaraya / Banjarmasin / Balikpapan / Samarinda; sebagian pulau Sulawesi – Palu / Kendari / Makassar; Ambon, Maluku; Pulau Papua – Jayapura / Sorong, dll.
Langkah Pertama, tentukan terlebih dahulu bangunan Anda berada di Belahan Bumi Utara atau di Belahan Bumi Selatan. Selanjutnya Anda akan membutuhkan kompas yang mencantumkan angka 0°-360° seperti tercantum di gambar bawah berikut.
Anda dapat juga menggunakan aplikasi kompas yang telah tersedia dalam smartphone iPhone Anda di dalam folder Utilities. Atau bagi Anda yang menggunakan smartphone Android, dapat mengunduh aplikasi kompas (search Compass) gratis di Play Store. Pilih aplikasi kompas dengan angka 360° atau yang dapat menunjukkan angka arah hadap 0° – 359°. Pastikan Anda tidak menggunakan benda logam lainnya saat Anda menggunakan kompas agar kompas menunjukkan angka arah hadap dengan lebih akurat. Lakukan pengukuran arah hadap kompas untuk menentukan area / sektor dengan berdiri di titik tengah bangunan atau titik tengah ruangan Anda. Angka yang ditunjukkan dalam aplikasi kompas atau ditunjuk kompas manual, menunjukkan area/sektor yang dimaksud dalam pembahasan artikel ini.
Di tahun Anjing Tanah 2018, jika Anda hendak melakukan renovasi dalam rumah atau ruang usaha Anda (kantor, toko, dsb), ada beberapa area yang sebaiknya dihindari untuk renovasi, sebagai berikut:
Jika bangunan Anda berada di Belahan Bumi Utara dari dunia (di atas garis ekuator), area yang sebaiknya tidak direnovasi adalah area Barat Laut, Utara dan Timur Laut, arah kompas menunjuk di area 315° – 45° dari bangunan. Selain itu, hindari juga renovasi di area Timur & Tenggara (105° – 135°).
Jika bangunan Anda berada di Belahan Bumi Selatan dari dunia (di bawah garis ekuator), area yang sebaiknya tidak direnovasi akan dibedakan untuk semester 1 & semester 2:
- Semester 1 (enam bulan pertama tahun 2018): sebaiknya menghindari renovasi di area Timur, Timur Laut & Tenggara, dengan arah kompas berada di area 45° – 135° dari bangunan
- Semester 2 (enam bulan kedua tahun 2018): sebaiknya menghindari renovasi di area Timur, Timur Laut, Tenggara, Selatan dan Barat Daya, dengan arah kompas berada di area 45° – 255° dari bangunan
Pekerjaan renovasi yang dimaksud di sini adalah pekerjaan mengetok, menggali atau mengebor yang dapat menimbulkan vibrasi / getaran atau menggetarkan tanah/dinding yang cukup kencang dan lama durasinya. Disarankan untuk menghindari renovasi di area-area tersebut, jika Anda melakukan kegiatan renovasi yang hebat di area tersebut, berarti akan mengaktifkan energi buruk dalam bangunan di tahun tersebut, yang dapat menyebabkan kesialan pada penghuninya. Untuk pekerjaan atau renovasi lain yang tidak melibatkan kegiatan ketok/bor/menggetarkan tanah ataupun dinding, misalnya mengecat saja, maka masih bisa dilakukan meskipun dilakukan di area yang kurang baik untuk direnovasi di tahun Anjing Tanah 2018. Jika Anda ragu, maka sebaiknya jangan melakukan renovasi atau ditunda dahulu sampai tahun berikutnya.
Jika rumah hunian atau ruang usaha Anda mengharuskan pekerjaan renovasi di area tersebut, misalnya karena ada kebocoran parah yang tidak dapat ditunda, maka sebaiknya Anda berkonsultasi kepada Pakar Feng Shui berkualifikasi dan kompeten, untuk dipilihkan hari baik memulai renovasi agar energinya harmonis.
Selain itu, jika Anda mengalami Ciong/Clash di tahun Anjing Tanah 2018, disarankan untuk menunda rencana renovasi terlebih dahulu (jika ada), karena energi pribadi Anda pada dasarnya sedang tidak stabil pada tahun tersebut. Atau jika Anda tidak dapat menunda, Anda dapat menyerahkan tanggung jawab mengawasi pekerjaan renovasi kepada anggota keluarga lain yang dapat dipercaya dan tidak mengalami Ciong/Clash di tahun Anjing Tanah 2018. Hindari berada di area renovasi untuk mereka yang mengalami Ciong/Clash pada tahun tersebut.
Untuk mengetahui apakah Anda Ciong/Clash di tahun Anjing Tanah 2018 beserta solusinya, silahkan cek di artikel berikut:
Ramalan Shio 2018: Ciong dan Solusinya
Selain itu, Anda dapat menggunakan sektor bagus dalam rumah/hunian atau ruang usaha atau ruangan pribadi Anda sebagai tempat Anda menghabiskan waktu paling banyak dalam keseharian Anda, misalnya duduk atau nongkrong atau tidur di lokasi tersebut. Selain banyak berada di sektor bagus tersebut, Anda dapat membuka jendela atau pintu di sektor tersebut untuk memasukkan banyak angin dari sektor yang bagus ke dalam bangunan.
Sedangkan untuk sektor lain yang tidak disebutkan, maka dapat dianggap sebagai sektor yang kurang bagus, hindari untuk duduk/berada di sektor tersebut terlalu lama (misalnya sampai 1-2 jam), hindari membuka pintu atau jendela terlalu banyak dari sektor tersebut; kecuali untuk sirkulasi udara maka bisa membuka maksimal 2 jam saja setiap harinya.
Sektor bagus dalam pengaturan Feng Shui Rumah 2018 adalah sebagai berikut:
Jika bangunan Anda berada di Belahan Bumi Utara (di atas garis ekuator), maka sektor bagus pengaturan Feng Shui Rumah 2018 tahun Anjing Tanah adalah berada di Selatan (135° – 225°) dan Tenggara (90° – 135°). Area Tenggara adalah alternatif kedua terbagus dan tidak dapat digunakan jika ada kegiatan renovasi di area tersebut.
Jika bangunan Anda berada di Belahan Bumi Selatan dari dunia, yaitu area yang berada di bawah garis ekuator, maka sektor bagus pengaturan Feng Shui Rumah 2018 adalah sebagai berikut:
Semester 1 (enam bulan pertama tahun 2018) sektor bagus :
- Sektor Selatan & Tenggara, dengan arah kompas 135° – 225°
- Sektor Timur Laut – Tenggara, dengan arah kompas 45° – 135°, sektor ini adalah alternatif, tidak bisa digunakan jika ada kegiatan renovasi.
Semester 2 (enam bulan kedua tahun 2018) sektor bagus
- Sektor Utara, dengan arah kompas 315° – 45°
- Sektor Timur Laut, dengan arah kompas 45° – 90°, sektor ini adalah alternatif, tidak bisa digunakan jika ada kegiatan renovasi.
Di mana saja Anda duduk dalam rumah / hunian atau tempat usaha/kantor Anda, hindari duduk menghadap:
- Jika Anda berada di Belahan Bumi Utara, hindari duduk menghadap Barat 285° – 315°
- Jika Anda berada di Belahan Bumi Selatan, hindari duduk menghadap Barat dan Barat Daya (225° – 285°)
Saat Anda duduk, gunakan kompas menghadap depan Anda, pastikan kompas Anda tidak menunjukkan angka tersebut sesuai lokasi Anda berada (Belahan Buminya). Jika Anda duduk dengan mengarah hadap ini, berarti Anda melawan energi penguasa sehingga akan tidak harmonis dan menyebabkan ketidakberuntungan. Bila duduk menghadap ke arah lain, maka arah duduk Anda cukup harmonis di tahun Anjing Tanah 2018.
Tips lain untuk meningkatkan hoki dalam rumah/hunian maupun ruang usaha Anda adalah dapat menggunakan lampu merah atau ornamen/aksesori merah (misalnya pajangan berwarna merah, taplak meja merah, gordyn merah, dll) di area Timur atau Timur Laut dari bangunan Anda atau dari ruangan pribadi Anda. Peletakan lampu atau ornamen/aksesori sebaiknya dilakukan dengan hati-hati, tanpa ketok/bor/renovasi yang berat, karena merupakan salah satu area yang sebaiknya tidak direnovasi. Penggunaan lampu akan lebih efektif, Anda dapat mengganti bohlam lampu mejanya saja atau meletakkan lampu meja berkap merah. Apapun shio Anda, penggunaan lampu merah ini dapat meningkatkan peruntungan penghuni bangunannya.
Demikian Artikel tentang Feng Shui Rumah 2018 ini, semoga bermanfaat. Semoga Anda akan semakin sukses, makmur, bahagia dan selalu sehat di Tahun Anjing Tanah 2018. Salam Sejahtera !
Bagaimana peruntungan shio Anda di tahun Anjing Tanah 2018? Cek artikel berikut:
Untuk mengetahui prediksi umum bagaimana tahun Anjing Tanah 2018, dapat dicek di artikel berikut:
Feng Shui 2018 Tahun Anjing Tanah: Prediksi Umum
Untuk mengetahui bagaimana prospek bisnis di tahun Anjing Tanah 2018, dapat dicek di artikel berikut:
Feng Shui Bisnis 2018 Tahun Anjing Tanah: Ekonomi Dunia dan Indonesia
Follow / like / subscribe Media Sosial kami untuk berbagai tips & pengetahuan Feng Shui meningkatkan peruntungan Anda. Klik link berikut:
Facebook: Feng Shui Consulting Indonesia
Instagram: @fengshui.co.id
Youtube: Feng Shui Consulting Indonesia
Twitter: @fengshuicoid
- Kalender Hari Baik Februari 2025 - February 1, 2025
- Tips Feng Shui 2025 Tahun Ular Kayu - January 1, 2025
- Kalender Hari Baik Januari 2025 - January 1, 2025