Booth Konsultasi Hong Shui – Pop Up First Standard Chartered Bank

2018 (32) Booth Konsultasi Hong Shui

Booth Konsultasi Hong Shui menjadi salah satu booth yang turut meramaikan dalam event Pop Up First Standard Chartered Bank yang diselenggarakan di Senayan City pada tanggal 29 & 30 September 2018 yang lalu. Dalam Booth Konsultasi Hong Shui para pengunjung mendapatkan kesempatan istimewa untuk berkonsultasi gratis melalui seni membaca wajah.

Seni membaca wajah adalah salah satu cabang ilmu metafisika China yang menganalisis bentuk wajah seseorang dan hubungannya dengan peruntungan, serta berbagai tips untuk meningkatkan wajah agar keberuntungan seseorang dapat meningkat. Seni membaca wajah ini menganalisis banyak wajah orang-orang kaya dan sukses dunia kemudian menemukan pola-pola tertentu yang merupakan ciri dari orang yang beruntung.

Selain berpartisipasi dalam Booth Konsultasi Hong Shui, Feng Shui Consulting Indonesia juga memberikan 2 talk show yang berbeda, membagikan wawasan dan sudut pandang baru bagi para pengunjung untuk mencapai kesuksesan dan kemakmuran. Di hari pertama event Pop Up First Standard Chartered Bank, Pakar Feng Shui Yulius Fang membagikan topik menarik mengenai Bagaimana Menjadi Kaya dan Sukses dengan Feng Shui. Kemudian di hari kedua event, Pakar Feng Shui Angelina Fang membagikan topik menarik mengenai Membaca Wajah untuk Kesuksesan.

Booth konsultasi Hong Shui yang selalu ramai & seru, menjadi kebanggaan kami, terima kasih kepada para pengunjung yang sudah datang dan sabar mengantri. Semoga kami memberikan wawasan baru mengenai bagaimana meraih kesuksesan dari sudut pandang Feng Shui.

Terima kasih kepada Standard Chartered Bank atas undangannya untuk dapat berpartisipasi dengan Booth Konsultasi Hong Shui. Semoga semakin sukses dan makmur.

Untuk mengetahui apakah Anda Ciong/Clash di tahun Anjing Tanah 2018 beserta solusinya, silahkan cek di artikel berikut:

Ramalan Shio 2018: Ciong dan Solusinya

Bagaimana peruntungan shio Anda di tahun Anjing Tanah 2018? Cek artikel berikut:

Ramalan Peruntungan Shio 2018

Untuk mengetahui prediksi umum bagaimana tahun Anjing Tanah 2018, dapat dicek di artikel berikut:

Feng Shui 2018 Tahun Anjing Tanah: Prediksi Umum

Untuk mengetahui bagaimana prospek bisnis di tahun Anjing Tanah 2018, dapat dicek di artikel berikut:

Feng Shui Bisnis 2018 Tahun Anjing Tanah: Ekonomi Dunia dan Indonesia

Untuk mengetahui Pengaturan Feng Shui Rumah 2018, ada di artikel berikut:

Feng Shui Rumah 2018: Tips Feng Shui Rumah Lebih Hoki Tahun Anjing Tanah

Follow / like / subscribe Media Sosial kami untuk berbagai tips & pengetahuan Feng Shui meningkatkan peruntungan Anda. Klik link berikut:

Facebook: Feng Shui Consulting Indonesia

Instagram: @fengshui.co.id

Youtube: Feng Shui Consulting Indonesia

Twitter: @fengshuicoid

Yulius Fang

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page