Konsultasi Feng Shui akan mengoptimalkan pemanfaatan Chi yang baik dalam properti Anda untuk menciptakan harmoni dan keseimbangan, mencapai peningkatan kualitas kesehatan dan keselarasan hubungan dalam kehidupan Anda.
Ada 3 faktor kosmik yang dipercayai masyarakat China yang berpengaruh dalam kehidupan manusia:
- Keberuntungan Langit (Heaven Luck)
- Keberuntungan Manusia (Human Luck)
- Keberuntungan Bumi (Earth Luck)
Untuk lengkapnya dapat dibaca di artikel:
http://fengshui.co.id/index.php/resources/articles/71-keberuntungan-langit-manusia-bumi
Keberuntungan Bumi memegang bagian 33.33% dalam kehidupan, berkaitan dengan lingkungan sekitar, tempat di mana Anda menghabiskan waktu paling banyak, misalnya di rumah ataupun kantor.
Lingkungan yang memiliki aliran energi bagus, akan mengoptimalkan vitalitas Anda, membuat Anda dapat berpikir lebih jernih, meningkatkan produktivitas, sehingga hidup lebih harmonis, dan mempermudah pencapaian tujuan dalam hidup. Di sinilah Feng Shui berperan penting dalam mengoptimalkan lingkungan (rumah atau kantor) Anda.
Selain usaha dan kerja keras Anda sendiri mencapai tujuan hidup, Keberuntungan Bumi yang dioptimalkan dengan Feng Shui akan memberikan nilai tambah untuk bersaing dalam masyarakat yang penuh tantangan, kompetisi, dan ketidakpastian.
Metode Feng Shui kami adalah metode klasik, di mana berusaha memberikan solusi perbaikan dengan wajar, dengan perubahan sesedikit mungkin, menyatu selaras dengan seni interior rumah/properti Anda, dan tanpa menganjurkan penggunaan barang-barang simbolis seperti kristal, patung, atau barang Feng Shui lainnya. Praktis, ilmiah, dan fleksibel
Jenis Konsultasi Feng Shui Kami
- Konsultasi Feng Shui untuk properti hunian (Rumah / Apartemen / Kondominium)
Lingkungan tempat tinggal yang bersih, asri, memiliki energi positif yang mengalir dengan harmonis, akan menentukan bagaimana vitalitas kita untuk memulai hari untuk beraktivitas, seperti bekerja, belajar, dan lain sebagainya. Selain itu hubungan anggota keluarga juga terjaga keharmonisannya. Meskipun tidak ada masalah, tidak ada salahnya mencegah atau mengurangi kemungkinan terjadinya hal negatif di rumah.
- Konsultasi Feng Shui untuk properti bisnis (Gedung / Kantor / Rukan / Ruko / Toko / Pabrik / Tempat Usaha, dll)
Lokasi bisnis dengan Feng Shui baik tidak hanya mendatangkan peruntungan baik dalam bisnis, tapi juga akan mendatangkan keharmonisan di dalam organisasi bisnis Anda, misalnya meminimalkan perselisihan atau masalah tenaga kerja (karyawan); hubungan baik dengan supplier dan pelanggan sehingga bisnis lebih lancar, dan berkurangnya masalah-masalah lain yang dapat menambah stres.
Konsultasi Feng Shui merupakan salah satu bentuk investasi bisnis terbaik Anda, mendapatkan sebuah nilai lebih untuk bersaing dalam dunia bisnis yang penuh dengan ketidakpastian.
- Pemilihan rumah / lokasi tanah yang bagus untuk dibeli atau investasi
Pastikan Anda tidak salah dalam mengambil keputusan pembelian Anda karena melibatkan uang yang tidak sedikit. Analisis Feng Shui akan memberi informasi tambahan dalam mengambil keputusan, melihat apakah lokasi memiliki aliran Chi yang baik, penempatan ruangannya tepat sehingga dapat mendatangkan peruntungan baik, keharmonisan, serta kesejahteraan yang diinginkan.
- Feng Shui design project skala besar (perencanaan pembangunan)
Feng Shui tidak hanya bertujuan mendatangkan peruntungan baik dalam segi uang dalam sebuah project skala besar, tetapi juga keharmonisan dan kelancaran proses pembangunannya.
- Konsultasi Feng Shui tahunan.
Energi tahunan suatu bangunan berjalan beriringan dengan peruntungan tahunan penghuni atau pemiliknya, sehingga keduanya harus dipastikan bagus untuk mencapai tujuan yang diinginkan, di samping pentingnya usaha manusia yang menjalankannya. Energi tahunan berfungsi sebagai jaring pengaman (safety net), di saat peruntungan individu penghuni/pemilik-nya tidak berada dalam kondisi bagus.
- Feng Shui Pre Sale, mempermudah penjualan suatu properti / barang
Syarat untuk Menggunakan Layanan Konsultasi Feng Shui
Untuk layanan konsultasi Feng Shui, kami akan membutuhkan:
- Alamat lokasi properti yang akan di-audit Feng Shui
- Denah lokasi dan denah ruangan dalam (interior) properti yang akan di-audit Feng Shui
- Tahun properti dibangun
- Tempat, Tanggal & Jam lahir dari penghuni atau pemilik (untuk hunian) atau pengelola (operasional – biasanya utk properti bisnis)
Jika ada pertanyaan tentang layanan konsultasi Feng Shui kami, silahkan menghubungi Kami pada jam kerja untuk keterangan lebih lanjut:
Phone: (+62)81519736468
Phone: (+62)88211000968
Phone : (+62)811177661
(Jika telepon tidak diangkat/tidak aktif, SMS nama+lokasi+pertanyaan, untuk nanti dihubungi kembali)
Atau email ke: fengshui.co.id@gmail.com
Yulius Fang
Latest posts by Yulius Fang (see all)
- Ramalan Shio 2018 Tahun Anjing Tanah: Ciong & Solusinya - February 16, 2018
- Ramalan Peruntungan Shio 2018 Tahun Anjing Tanah - February 16, 2018
- Feng Shui 2018 Tahun Anjing Tanah - January 1, 2018
apakah Pak Yulius Fang bisa datang langsung ke lokasi rumah?dan berapa biaya nya? terima kasih
Yth. Bapak Roni,
Untuk Jabodetabek, Pak Yulius bisa mendatangi rumah melakukan survey dan audit Feng Shui.
Untuk di luar Jabodetabek, kunjungan ke lokasi rumah,ada beberapa syarat dan tergantung ketersediaan jadwal konsultan. Namun tersedia juga konsultasi secara online bagi yang berlokasi di luar kota.
Mengenai biaya dan penjelasan mengenai Konsultasi Feng Shui kami,telah kami kirimkan ke email Bapak.
Jika ada pertanyaan lebih lanjut mengenai layanan kami, bisa menghubungi contact person di email.
thanks – admin
Selamat sorr, apabila lokasi saya di lenteng agung apakah bisa konsultasi langsung? dan boleh tolong kirimkan pricelist nya ya terima kasih banyak
Dear Anisa, konsultasi langsung bisa. Paket penawaran untuk konsultasi Feng Shui kami telah dikirimkan via email. Jika ada pertanyaan bisa menghubungi kami. thanks – admin
http://konsultasifengshui.com/hubungi-kami/
Selamat siang, kami ada rencana beli tanah di Bali untuk dibangun kos-kosan dan rumah tinggal, kalau konsultasi gimana caranya? Dan berapa biayanya?
Terima kasih.
Dear Bu Fitri, email penjelasan sudah dikirimkan, silahkan dicek dahulu. Jika kebetulan konsultan ada rute ke Bali, klien dapat menghemat biaya akomodasi. Jika ada yang hendak ditanyakan lagi, silahkan menghubungi kami langsung http://konsultasifengshui.com/hubungi-kami/
thanks ~admin
saya ingin bertanya? jika pintu rumah saya masuk dari arah selatan? kemudian menurut hitungan saya masuk ke kua barat, maka ruang kerja yang cocok itu mengarah kemana ya?
pointnya karena saya baru mulai usaha dengan membuka kantor dirumah. Kemudian untuk biaya konsultasi berapa ya?
terima kasih
Dear Fandy, terima kasih kesabarannya. Dalam praktek kami, Kua Barat atau Timur tidak kami gunakan karena hanya berdasarkan pada tahun lahir saja (terlalu umum). Konsep Kua Barat & Timur menyamakan semua orang yang lahir di tahun yang sama untuk memiliki arah hadap beruntung yang sama. Kami menggunakan analisis yang lebih mendetil yaitu menggunakan data tempat, tanggal dan jam lahir Anda untuk mendapatkan sektor dan arah hadap terbaik Anda.
Secara umum, Anda dapat mencari tahu sektor terbaik tahun 2017 dalam rumah/kantor Anda di artikel kami (sektor ini hanya berlaku untuk tahun 2017): http://konsultasifengshui.com/artikel/feng-shui/feng-shui-rumah-2017/
Mengenai layanan konsultasi Feng Shui Rumah, telah dikirimkan penjelasannya ke email Anda. Jika ada pertanyaan selanjutnya mengenai layanan kami, silahkan menghubungi kami via email/telepon yang tercantum di: http://konsultasifengshui.com/hubungi-kami/
Thanks – admin
Pak saya mau konsultasi untuk renovasi rumah di malang . Mohon bantuannya !
Dear Luluk, terima kasih kesabarannya. Untuk email tentang konsultasi Feng Shui Rumah telah dikirimkan. Bagi yang berada di luar Jabodetabek, analisis Feng Shui tersedia secara online. Jika ada pertanyaan selanjutnya mengenai layanan kami, silahkan menghubungi kami via email/telepon yang tercantum di: http://konsultasifengshui.com/hubungi-kami/
Thanks-admin